5 Cara Merapikan Alis yang Berantakan

December 19, 2021

Bagian yang sering menjadi kebanggaan wanita selain bulu mata adalah alis mata. Alis mata merupakan bagian mata yang sering mencuri perhatian. Namun, alis mata tiap orang sangat berbeda-beda. Ada yang memiliki alis tebal, alis tipis, alis panjang, bahkan ada alis yang berantakan. Memiliki alis mata yang berantakan tentu membuat orang tidak percaya diri. Mereka berusaha dengan berbagai cara untuk merapikan alis tersebut. Salah satunya dengan melakukan threading alis. Selain itu, masih ada banyak cara lain yang bisa dilakukan untuk mendapatkan alis yang rapi sesuai keinginan.

Cara Merapikan Alis Mata Agar Tidak Berantakan Lagi

Banyak orang yang berusaha mencukur atau mencabut sendiri alis mereka. Cara ini tentu tidak dilarang, tetapi biasanya hasil cukuran tidak sesuai dengan keinginan dan terkadang bisa menyakitkan. Padahal ada banyak cara lain yang bisa dicoba untuk merapikan alis mata agar tidak lagi berantakan. Berikut cara-caranya.

1. Threading pada Alis

Threading alis merupakan metode yang digunakan untuk merapikan alis dengan cara menggunakan dua benang jahit. Kemudian benang tersebut dililit dan diletakkan pada alis yang berikutnya digerakkan layaknya gunting. Ini berguna untuk mencabut rambut alis mata yang berada di tepi keluar. Walaupun bisa membuat kemerahan pada kulit pada proses penarikan, namun metode ini aman dan bebas dari bahan kimia. Proses ini juga tidak membutuhkan waktu yang lama. Kemerahan yang terjadi juga akan menghilang dengan cepat.

2. Menggunakan Petroleum Jelly

Mencukur dan mencabuti alis memang menyakitkan, terlebih untuk kamu yang kulitnya sensitif. Tentu ini dapat membuat kulit menjadi iritasi. Salah satu alternatif yang bisa digunakan adalah dengan petroleum jelly. Caranya mudah, tinggal oleskan petroleum jelly secara rutin ke bagian alis mata. Petroleum jelly ini juga merupakan produk yang tidak sulit ditemukan. Kamu bisa mendapatkannya di minimarket atau toko kecantikan.

3. Campuran Minyak Zaitun dan Jojoba

Selain menggunakan cara threading alis dan petroleum jelly, kamu bisa menggunakan bahan alami dengan mencampur minyak zaitun dan minyak jojoba masing-masing 1 sendok. Lalu, oleskan alis mata dengan menggunakan bola kapas yang telah dicelupkan ke dalam campuran tersebut.

4. Menggunakan Gel Alis Homemade

Gel alis bisa kamu temukan di toko kecantikan, tetapi kamu sendiri pun bisa membuatnya di rumah. Bahan-bahannya adalah ½ gelas air, ½ sdt gelatin, 1 sdt minyak esensial rosemary, dan 1 sdt minyak esensial lavender. Cara ini bisa dilakukan untuk kamu yang tidak mau mengeluarkan uang untuk melakukan threading alis. Tahap yang pertama, panaskan air, kemudian setelah matang tuangkan air ke mangkok kaca. Masukkan gelatin ke dalam air. Aduk hingga gelatin menjadi larut di dalam air. Berikutnya, ambil wadah atau tempat bekas maskara, dan masukkan cairan gelatin tersebut ke dalamnnya. Masukkan minyak esensial rosemary dan lavender ke dalam wadah, kemudian tutup. Setelah itu diamkan selama 12 jam, nantinya bahan-bahan tersebut akan membentuk pasta tebal seperti gel. Setelah gel alis jadi, oleskan secara merata pada alis mata.

5. Menggunakan Hairspray

Jangan berpikir kamu langsung menyemptorkan hairspray ke area alis mata, tentu ini bisa mengenai mata dan berbahaya. Caranya dengan menyemprotkan sedikit hairspray ke ujung jari tangan, dan baru oleskan ke alis mata secara merata.

Jadi, kamu mau menggunakan cara yang mana untuk mendapatkan alis rapi impianmu? Memang cara tersebut bisa dilakukan di rumah, tetapi untuk kamu yang ingin menggunakan metode threading alis karena lebih praktis, kamu bisa datang ke Ruhee dan konsultasikan pada ahlinya untuk membantumu.

Subscribe to
our news & promotions

Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
© Ruhee
Ruhee (PT Jelita Intan Ayu) is part of PT inspirasi Untuk Wanita
Konsultasi via WhatsApp