Para muslimah kini tidak perlu ragu lagi ketika ingin melakukan perawatan bulu mata. Lash lift menjadi metode eyelash halal yang mirip dengan eyelash extension, bahkan mampu bertahan dengan lebih lama.
Treatment yang cocok dengan muslimah tentu bakal menjadi alternatif terbaik agar kamu bisa memiliki bulu mata yang lentik dan ber_volume_.
Penasaran dengan lash lift ini? Simak apa itu lash lift, dan mengapa menjadi metode perawatan bulu mata yang paling cocok untuk para muslimah?
Lash lift adalah salah satu metode perawatan bulu mata yang memaksimalkan bulu mata asli. Metode ini menggunakan bahan alami untuk mengangkat dan mempertebal bulu mata, bernama keratin.
Keratin sendiri berupa zat alami dalam tubuh manusia maupun hewan. Zat ini merupakan penyusun dasar kulit dan rambut. Bahan tersebut sangat aman dan tidak menimbulkan efek samping berbahaya terhadap tubuh.
Perbedaan lash lift _dengan _eyelash extension salah satunya adanya penanaman bulu mata palsu. Dalam metode eyelash extension ini ada penambahan bulu mata yang lebih tebal dan lebih panjang.
Adanya penambahan bulu mata palsu inilah yang menjadi perdebatan bagi masyarakat muslim. Karena secara syariat, tidak diperkenankan mengubah bagian tubuh yang telah ditakdirkan oleh Allah SWT.
Salah satu hadits yang diriwayatkan oleh Muawiyah, Rasulullah SAW melarang adanya tipu daya wanita yang menyambung rambut. Hadits ini ditafsirkan bahwa penambahan bulu mata palsu termasuk dalam kategori ini. Sehingga eyelash extension dikatakan sebagai metode perawatan yang melanggar syariat islam.
Berbeda dengan metode perawatan bernama lash lift. Lash lift menurut islam diperbolehkan karena tidak ada penambahan, penyambungan, atau tanam bulu mata palsu. Sebaliknya lash lift menggunakan proses pengangkatan bulu mata alami, sehingga bulu mata tersebut menjadi lebih panjang, dan lebih tebal.
Lash lift menjadi angin segar bagi para muslimah untuk meningkatkan penampilannya. Dengan bulu mata alami miliknya sendiri, bulu mata tersebut bisa menjadi lebih panjang, tebal, dan akan terlihat lebih lentik. Kelebihan lash lift lebih natural dibandingkan dengan eyelash extension.
Lash lift bisa bertahan hingga sampai berbulan-bulan. Hal ini dikarenakan bulu mata yang digunakan merupakan bulu mata alami. Bukan seperti eyelash extension yang menggunakan bulu mata palsu yang ditanam di area bulu mata.
Dengan metode yang digunakan, jelas saja akar-akar bulu mata asli jauh lebih kuat dibandingkan dengan menggunakan eyelash extension. Dari rata-rata penggunaannya, eyelash extension hanya bertahan dalam waktu sekitar 3 sampai 4 minggu saja. Sedangkan penggunaan lash lift bisa bertahan hingga mencapai 12 minggu atau sekitar 3 bulan.
Belum lagi dalam hal perawatan eyelash extension terkesan lebih susah dalam perawatannya. Ada banyak pantangan yang harus dipenuhi oleh pengguna. Salah satunya tidak boleh menggunakan maskara, atau produk lainnya yang mengandung minyak.
Hal ini sangat berbeda ketika kamu menggunakan metode lash lift. Setelah proses perawatan, kamu sudah bisa menggunakan berbagai produk kecantikan, bahkan untuk maskara atau produk berbahan dasar minyak.
Penasaran dengan perawatan lash lift? Kamu harus mencoba eyelash halal ini bersama Ruhee.id. Disini tersedia pelayanan terbaik dengan treatment yang dilakukan oleh para ahli kecantikan yang bersertifikat. Jadi, coba perawatan bulu mata secara natural sekarang juga.