Teknologi kecantikan semakin berkembang, salah satunya dalam hal seputar bulu mata. Bagi kamu yang ingin membuat bulu mata terlihat lentik dan panjang, kamu bisa mencoba beberapa treatment kecantikan seperti lash tint, lash lift dan eyelash extension. Mata adalah pusat dari pandangan ketika sedang bercakap tatap muka. Dengan riasan mata, kamu akan terlihat berbeda. Jika ingin terlihat natural, kamu bisa pergunakan bulu mata palsu, tetapi saat ini tidak perlu lagi repot-repot, kamu bisa mencoba tiga treatment diatas untuk mempercantik bulu mata kamu. Bagi kamu yang sering memakai bulu mata palsu ketika bepergian atau aktifitas sehari-hari, perlu mencoba treatment lash tint, lash lift dan eyelash extension ini. Sebab, metode ini adalah metode terbaik agar kamu tidak perlu lagi repot memakai bulu mata palsu. Tidak hanya itu, kamu juga bisa menghemat maskara yang ada di beauty case kamu, karena tidak perlu lagi memakai maskara ketika sudah treatment lash ini. Walau sama-sama mempercantik bulu mata, l_ash lift_ dan lash tint tentu memiliki perbedaan. Keduanya memiliki keunggulan masing-masing dan kamu bisa memilih mana yang sekiranya cocok dengan keseharian dan style kamu. Kira-kira apa saja perbedaan dari lash lift dengan lash tint? Berikut perbedaan yang perlu kamu ketahui sebelum kamu melakukan treatment lash lift atau l_ash tint._
Metode melebatkan dan melentikan bulu mata ini sangat populer di Korea Selatan dan kini mendunia, salah satunya Indonesia. Lash lift memang saat ini sedang digemari oleh banyak wanita. Terbukti sudah banyak sekali wanita yang mencoba treatment ini untuk mempercantik bulu mata dengan memanjangkan bulu mata. Lash lift tentu berbeda dengan eyelash extension, yaitu dari pemakaian bulu matanya. Jika eyelash extension memakai bulu mata sintetis, maka metode lash lift adalah melakukan pengangkatan bulu mata asli dengan menggunakan bulu mata asli, sehingga terlihat lebih natural dibanding dengan eyelash extension. Jadi yang bisa melakukan teknik ini adalah yang memiliki bulu mata, dalam artian bulu matanya jangan pendek agar bisa dilakukan lash lift. Proses pengerjaannya kurang lebih 1 jam pemasangan. Tentu sebelum melakukan pemasangan, bulu mata kamu perlu dibersihkan terlebih dahulu agar mata kamu tidak terkena iritasi dari kotoran dan debu yang menempel pada bulu mata. Prosesnya pertama tempelkan bantalan silikon pada area kelopak mata. Setelah itu, bulu mata dioleskan keratin, gunanya untuk memberikan efek tahan lama dan juga panjang dengan cara disisir ke atas. Lash lift ini cocok bagi kamu yang memiliki aktivitas di luar ruangan, sebab tidak perlu khawatir ketika akan mengucek mata. Kalau kamu sudah mencoba lash lift, kamu tidak perlu lagi menjepit bulu mata kamu dengan penjepit bulu mata, karena hasilnya sudah lentik dan terlihat natural.
Biasanya treatment lash lift dengan lash tint sudah sepaket, tetapi tidak jarang ada beberapa yang hanya mau melakukan lash tint saja tanpa lash lift. Berbeda dengan lash lift yang dilakukan dengan menempelkan bulu mata asli tambahan pada bulu mata kamu, kalau lift tint tidak ada metode penempelan. Seperti treatment lip tint di beberapa salon kecantikan yang mana treatment-nya adalah memberikan warna pada bibir kamu agar terlihat berwarna alami. Lash tint kurang lebih sama, yaitu treatment memberikan warna khusus pada bulu mata kamu. Tampilan bulu mata jadi terlihat lebih hitam pekat tanpa perlu lagi menggunakan maskara. Memberikan warna hitam pada bulu mata kamu adalah dengan menggunakan cat khusus yang memang diperuntukkan khusus untuk bulu mata.
Bagaimana tertarik untuk mencoba? Kedua metode ini memang tidak bertahan lama, kurang lebih 3 sampai dengan 6 minggu, tergantung kualitas dari treatmentnya. Karena itu kamu perlu mencari salon kecantikan lash lift dan last tint yang terbaik seperti Ruhee.