Wanita siapapun itu pasti ingin tampil cantik. Semua usaha dilakukan untuk membuat wajah lebih cerah, bibir merona, hingga tentunya bulu mata yang terlihat lebih lentik. Salah satu cara yang dilakukan oleh banyak wanita untuk membuat bulu mata yang lebih lentik ini adalah dengan eyelash extension.
Ekstensi bulu mata adalah salah satu dari sekian cara agar bulu mata bisa terlihat lebih bervolume dan lentik. Cara ini menjadi salah satu yang paling digemari oleh wanita dari cara-cara dalam perawatan bulu mata karena dianggap lebih aman dan lebih kecil risikonya. Meskipun demikian, masih banyak rumor ataupun mitos yang beredar mengenai perawatan ini. salah satu mitos yang sering dibicarakan adalah bahwa perawatan ini dapat membuat bulu mata rontok. Namun, apakah mitos ini benar?
Tetapi sebelum membahas mengenai apakah treatment ini menyebabkan bulu mata rontok atau tidak, ada baiknya untuk mengetahui terlebih dahulu seperti apa perawatan esktensi bulu mata ini.
Ekstensi bulu mata atau sambung bulu mata adalah pemasangan bulu mata sintesis yang ditempelkan diantara helai bulu mata asli dengan lem khusus. Dalam proses pengerjaannya, kedua mata akan ditutup terlebih dahulu dengan plester halus sebelum memulai menempel bulu mata sintesis. Setelah bulu mata selesai dibersihkan, barulah terapis yang sudah ahli akan memasang bulu mata yang telah dicelup lem khusus dengan menggunakan pinset.
Dengan proses pengerjaan yang seperti itu, maka tebal tipisnya hasil akhir bulu mata bisa disesuaikan dengan keinginan konsumen. Setelah penempelan selesai, maka plester akan dilepas dan bulu mata diberi serum untuk memperkuatnya.
Ketakutan terbesar wanita dalam melakukan eyelash extension adalah jika perawatan ini membuat bulu mata rontok. Padahal sebenarnya tidak demikian. Ekstensi ini tidak mengakibatkan bulu mata rontok, apalagi faktanya bulu mata alami rontok 5 hingga 8 helai per harinya secara tidak disadari.
Meskipun demikian, sebenarnya risiko rontok ini masih ada terutama jika setelah pemasangannya Anda tidak merawatnya dengan benar. Maka dari itu, agar terhindar dari rontok dan ekstensinya tetap awet, maka sebaiknya hindari mengucek mata atau menarik-nari bulu mata. Selain itu, agar terhindari dari berbagai risiko baik bulu mata rontok maupun risiko lain seperti alergi, salon tempat melakukan ekstensi juga harus benar-benar diperhatikan. Pastikan bahwa salon yang dipilih memiliki kualitas yang baik dengan tenaga kerja atau terapis-terapis yang profesional.
Sehingga, ketika mereka melakukan proses penempelan bulu mata tidak dilakukan secara asal. Pemasangan bulu mata sintetis yang baik tidak berada di kulit, namun beberapa milimeter dari pangkal bulu mata. Kesalahan dari proses penempelan ini bisa berakibat ke rusaknya akar (folikel) bulu mata. Ketika sudah memastikan salon bereputasi bagus mana yang hendak dipilih, sebagai konsumen Anda berhak juga untuk menanyakan mengenai alat dan bahan yang digunakan serta higeinitasnya. Amati bahwa alat sudah dibersihkan dan disterilkan sebelum digunakan, untuk meminimalisir efek samping yang terjadi.
Selain itu, sebagai pihak yang melakukan ekstensi, maka Anda wajib juga untuk selalu merawat dan menjaga dengan baik ekstensi bulu mata Anda. Ketika bulu mata kotor terkena debu, kotoran, keringat, atau makeup, maka sebaiknya bulu mata juga dicuci untuk menghindari iritasi. Sisa-sisa makeup dan kotoran juga masih bisa tertinggal di bulu mata, untuk itulah selalu rutin menyisir bulu mata dengan sisir khusus untuk menghilangkannya. Agar bulu mata sintetis bisa bertahan lama pun, sebaiknya jangan mencabut-cabut bulu mata secara sengaja.
Dengan penjelasan ini, maka Anda tidak perlu khawatir lagi mengenai mitos eyelash extension menyebabkan kerontokan bulu mata karena itu tidak benar. Namun, hal yang harus diperhatikan bahwa Anda melakukan perawatan ini sesuai keinginan sendiri di salon dengan rekam jejak yang baik seperti Ruhee. Ruhee akan memberikan layanan yang prima dan menyenangkan seperti di rumah sendiri.