Eyelash Extension di 2025? Simak Penjelasan dan Harganya!

October 24, 2024

Tren menyambung bulu mata secara permanen atau semi-permanen demi mendapatkan bulu mata yang lentik memang cukup booming. Karena bagi para wanita khususnya, memiliki bentuk bulu mata yang cantik dan lentik dapat meningkatkan rasa percaya diri. Apa itu eyelash extension dan berapa biaya yang harus dikeluarkan?

Pengertian Eyelash Extension

Istilah eyelash extension tentu sudah tidak asing lagi di era sekarang. Teknik sambung bulu mata satu ini memiliki tujuan untuk membuat bentuk bulu mata menjadi lebih lentik dengan menggunakan bahan perekat.


Dengan treatment eyelash extension ini, maka bulu mata akan terlihat lebih panjang, lebat, dan lentik alami secara instan. Jika sudah melakukan treatment ini, kamu pun tidak perlu repot-repot lagi untuk menyambung bulu mata palsu secara manual menggunakan penjepit dan perekat.


Tentu ini akan sangat menghemat waktu terutama ketika kamu sedang buru-buru untuk menghadiri suatu acara. Untuk hasil yang maksimal, maka bulu mata sambung dan bahan perekat yang digunakan harus berkualitas.


Pemasangan juga harus dilakukan oleh orang yang sudah profesional dan memenuhi standar sertifikasi. Maskara dan bahan kimia berlebihan untuk melentikkan bulu mata pun bisa kamu hindari.

Apakah Eyelash Extension Aman?

Memilih salon atau klinik kecantikan untuk prosedur treatment eyelash extension tentu tidak bisa sembarangan. Selain memperhatikan profesionalitas, kenyamanan tempat treatment juga sangat penting. Kamu bisa mendapatkan pelayanan yang maksimal dan nyaman di Ruhee. Di sini juga tersedia berbagai treatment lainnya untuk perawatan kecantikan.


Karena bagaimanapun juga bahan dan alat yang digunakan untuk eyelash extension harus aman, higienis, dan memenuhi standar agar tidak terjadi infeksi. Hasil eyelash extension biasanya bertahan kurang lebih 4 minggu.

Jika sudah mulai rontok, maka kamu bisa melakukan re-touch untuk mendapatkan bulu mata lebat dan lentik kembali.
Mungkin banyak yang bertanya-tanya apakah eyelash extension aman? Selama salon dan klinik kecantikan menjaga kehigienisan alat dan memenuhi standar, maka kamu tidak perlu khawatir lagi.


Apalagi jika dilakukan oleh terapis profesional yang sudah bersertifikat. Bulu mata sambung yang dipilih sebaiknya juga yang berbahan sintetis, bukan terbuat dari bulu makhluk hidup.

Jenis-jenis Single Eyelash Extension dan Biayanya

Ada beberapa jenis eyelash extension yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Selain itu, kamu juga bisa menyesuaikan dengan budget berdasarkan pilihan price list yang tersedia. Berikut ini beberapa jenis treatment eyelash extension yang perlu kamu ketahui, di antaranya:

1. Single Eyelash Extension

Untuk jenis yang satu ini terdiri dari varian single light dan single dark. Kamu bisa mendapatkan tampilan bulu mata yang cantik natural seperti bulu mata asli hanya saja lebih lentik dan panjang. Harga untuk varian ini berkisar Rp490.000,00.

2. Double Eyelash Extension

Dengan memilih jenis double eyelash extension ini, kamu akan mendapatkan hasil treatment bulu mata yang lebih lentik, cantik, dan tebal dibandingkan varian single. Karena efek yang dihasilkan double. Harganya treatment ini berkisar Rp600.000,00.

3. Volume Eyelash Extension

Dengan sentuhan maksimum melalui volume eyelash extension, kamu akan mendapatkan lash looks yang lebih bervolume dan lentik. Meskipun tidak setebal versi double, namun varian volume tidak kalah lentik dan tebal.


Kamu pun akan tampil lebih percaya diri saat mengedipkan mata. Jenis ini terdiri dari varian volume soft 3D dan volume rich 6D.
Jika kamu masih bingung ingin memilih varian yang mana, maka konsultasikan dan profesional di ruhee salon. Sehingga kamu bisa mendapatkan treatment eyelash extension yang tepat sesuai kebutuhan.

Subscribe to
our news & promotions

Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
© Ruhee
Ruhee (PT Jelita Intan Ayu) is part of PT inspirasi Untuk Wanita
Konsultasi via WhatsApp